banner 728x90

Pemeliharaan Server, Pembayaran Tagihan Air Sementara Offline

Ariranews.com, Batam: Untuk sementara waktu pembayaran tagihan air pelanggan melalui mitra bayar resmi SPAM Batam tak bisa dilakukan atau offline. Pasalnya, ada pekerjaan maintenance (pemeliharaan) & penyempurnaan server SPAM Batam. Sistem offline pada Sabtu (27/3/2021) mulai pukul 14.00 WIB-sampai dengan selesai.

“Durasi pekerjaan memerlukan waktu maksimal selama +/- 12 jam,” bunyi pernyataan resmi SPAM Batam.

BACA JUGA:   Rudi Lantik Enam Pejabat Pemko Batam, Ingatkan Jangan Ada yang Minta-minta Jabatan

Berikut isi dari pernyataan SPAM Batam:

  1. Pembayaran tagihan air pelanggan melalui Mitra Bayar Resmi SPAM Batam akan OFFLINE selama durasi pekerjaan tersebut, namun setelah proses pekerjaan tersebut selesai, maka pelanggan akan kembali dapat melakukan pembayaran tagihan airnya melalui Mitra Bayar Resmi SPAM Batam.
  2. Bagi pelanggan yang menanyakan informasi terkait masalah tagihan airnya melalui Call Center 24 jam dan fasilitas Website SPAM Batam belum dapat kami respon selama proses pekerjaan tersebut berlangsung.
  3. Namun Fungsi Call Center 24 jam SPAM Batam terkait dengan informasi & keluhan lainnya tetap dapat diakses secara normal.
BACA JUGA:   Inisiasi Wagub Marlin, Lomba Tari Tradisional Hasilkan Gerakan Senam Nusantara

SPAM Batam menyampaikan permohonan maaf atas ketidaknyamanan yang terjadi, Informasi lebih lanjut pelanggan dapat menghubungi Call Center 24 jam SPAM Batam di nomor telephone 150 155 atau mengakses Media Sosial Resmi SPAM Batam.(eme)