AriraNews.com, Batam – Muhammad Rudi dan Marlin Agustina diundang dan bertemu dengan Ketua Umum PKB Muhaimin Iskandar di Jakarta.
“Bu Marlin sudah diundang ke DPP PKB, bertaaruf dengan pak Ketum (Ketum DPP PKB, Muhaimin Iskandar),” ujar Wakil Sekretaris Tim Penjaringan PKB Kepri, Purwantoro, pada Rabu (22/5/2024).
Menurut Purwantoro, pertemuan tersebut bagian dari proses politik jelang pelaksanaan Pilkada 2024 mendatang. Tahapan perkenalan ini adalah salah satu tahapan penjaringan di DPP PKB.

Selanjutnya, akan ada uji kelayakan dan kepatutan untuk menentukan rekomendasi selanjutnya. Keputusan akhirnya merupakan hak dari DPP PKB di pusat.
Kunjungan Marlin Agustina ke DPP PKB dijadwalkan berbarengan dengan Wali Kota Batam, Muhammad Rudi. Nama Muhammad Rudi turut masuk dalam daftar penjaringan PKB, di samping nama-nama lainnya, yaitu Huzrin Hood, Isdianto, dan Aunur Rafiq.
“Keputusan mutlak di tangan DPP, kemungkinan sudah ada hasilnya pada pertengahan Juli mendatang, sebelum pendaftaran ke KPU,” katanya.
Diakuinya penjaringan yang dibuka Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) di tingkat Provinsi Kepulauan Riau dan Kota Batam, telah diikuti beberapa nama. Di tingkat Kota Batam, ada sejumlah nama yang mendaftarkan diri dalam penjaringan PKB, di antaranya, Marlin Agustina, Hendrik, dan Jefridin Hamid.
Selain Marlin, terdapat nama Hendrik, kader internal yang juga merupakan Anggota DPRD Kota Batam. Khusus Jefridin mendaftar langsung sebagai Bakal Calon Wakil Wali Kota Batam, mendampingi Marlin Agustina.
“Pak Jefridin mengisi formulirnya sebagai wakil bu Marlin, jadi tidak bersayap,” ujar Purwantoro.(oma)