banner 728x90

Jimny 5 Pintu Mengaspal di Batam

Suzuki Indomobil Batam menyerahkan unit Suzuki Jimny 5 Pintu pada Rizal (kanan) pembeli unit pertama di Batam.

AriraNews.com, Batam – Setelah dikenalkan di pameran otomotif Indonesia International Motor Show (IIMS) 2024 yang digelar di JIExpo Kemayoran, Jakarta lalu, pertengahan Februari lalu, Suzuki Jimny 5-door (pintu) resmi mengaspal di Batam.

Tak mudah untuk mendapatkan mobil SUV legendaris ini. Pasalnya, peminatnya cukup tinggi. Butuh antrean panjang dan harus banyak bersabar.

Jumat tanggal 8 Maret 2024, Suzuki Indomobil Batam menyerahkan Suzuki Jimny 5 pintu pada Rizal, pembeli unit pertama di Batam.

Branch Manager Suzuki Indomobil Batam, Rudy Wijaya mengatakan permintaan untuk Suzuki Jimny 5 pintu telah melebihi ekspektasi mereka sejak awal.

BACA JUGA:   Plaza Subaru Tawarkan Program Menarik di BCA EXPO Hybrid 2022

“Kami sangat senang melihat antusiasme yang luar biasa dari masyarakat Batam untuk mobil ini. Suzuki Jimny 5 pintu telah menjadi sensasi, dan kami yakin bahwa dengan kehadiran Bapak Rizal sebagai pembeli pertama, minat akan semakin meningkat,” terang Rudy Wijaya, beberapa waktu lalu.

Kehadiran Suzuki Jimny 5 pintu di Batam telah membawa angin segar bagi pasar otomotif Batam, memberikan opsi baru bagi konsumen yang menginginkan mobil tangguh dan bergaya.

“Masyarakat Batam yang ingin menjajal sensasi berkendara bersama Jimny 5 Pintu bisa langsung kunjungi Dealer Suzuki Indomobil Batam yang beralamat di Jl. Yos Sudarso, Sei Baloi, Batam,” kata Rudy Wijaya.

Kehadiran Suzuki Jimny 5-door menambah catatan sejarah penting kehadiran Jimny di Indonesia dari generasi ke generasi, yang sekali lagi diyakini dapat “Carve Your Legendary Path”.

BACA JUGA:   Jefridin Dorong Pelaku Usaha Mikro di Batam Terus Berinovasi

Populer sebagai kendaraan yang menunjang aktivitas offroad, Jimny 5-door hadir dengan karakter desain yang kuat, ditambah ruang yang lapang untuk meningkatkan pengalaman berpetualang penggunanya.

Baru muncul dalam beberapa hari di Indonesia, Suzuki Jimny 5-door sontak menjadi sorotan dan marak dicari oleh masyarakat yang antusias. Selain nama besar Suzuki Jimny yang bergengsi dan melegenda, sejumlah hal menarik turut memiliki andil dalam meningkatkan keinginan publik untuk memilikinya, seperti desain berkarakter dan ikonik, fleksibilitas akses penumpang dan
bagasi, sistem penggerak AllGrip Pro yang tangguh, perpaduan teknologi sesuai kebutuhan hingga warna-warna yang menarik. Perpaduan unik tersebut menjadikan mobil penjelajah ini mendapatkan permintaan test drive dan pemesanan yang sangat positif.(ara)

BACA JUGA:   H-1 Ramadan Peserta Vaksinasi Booster Makin Meningkat